Minggu, 09 April 2017

Tugas Kewirausahaan - Nathaniel Javier Khadany 2015320004

Saat diberi tugas untuk mendapatkan uang dari selembar kertas, terus terang saya bingung dengan apa yang harus saya lakukan dengan selembar kertas ini. Dari cerita yang diberikan di kelas tentang seseorang yang berhasil mendapat rumah dan mobil dari sebuah paperclip, saya merasa bahwa saya juga mampu untuk menghasilkan sesuatu dari benda yang mungkin bisa dinilai tidak berharga ini.

Saya pun mulai mencari ide-ide tentang apa yang akan saya lakukan dari kertas ini. Mulai dari membuat origami, membuat kerajinan tangan, membuat surat kontrak, dll. Lalu saya teringat dengan teman kos saya yang sangat menyukai motornya yaitu Honda Supra X 125. Saya mempunyai ide untuk membuat gambar motornya dan menjual hasil gambar saya kepadanya.

Saya mulai memperhatikan setiap detail yang ada di motornya dan segera memulai menggambar menggunakan pensil dan kertas yang saya miliki. Awalnya memang terasa cukup sulit sehingga saya harus melakukan beberapa perbaikan, beruntung karena saya menggunakan pensil yang tipis maka saya bisa menghapusnya dengan cukup mudah dan tidak meninggalkan jejak yang mengganggu.

Akhirnya saya pun berhasil membuat gambar tersebut dan teman saya mau membeli lukisan saya senilai Rp 20.000. Rencananya dengan uang itu saya akan membeli bunga di Wastu Kencana senilai Rp 4.000 per buah sebanyak 5 buah dan menjualnya dengan harga Rp 15.000 untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar lagi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar