Pada minggu ketiga ini, saya berkesempatan untuk menjual barang yang saya miliki dan sudah tidak dipakai lagi yaitu modem andromax merk philips seri M25. Modem saya ini sudah berisi kartu perdana dan tinggal diisi ulang pulsa untuk mendapatkan kuota internet. Dengan uang yang saya miliki pada minggu ke 2 yaitu sebesar Rp 80.000, saya mengisi ulang paket internet untuk modem andromax saya sebesar Rp 50.000.
Kemudian teman saya kebetulan ada yang sedang mencari modem bekas tidak dipakai dan saya langsung menawari modem yang saya miliki kepada teman saya. Saya ingin menjual modem yang sudah diisi kuota internet tersebut seharga Rp 200.000. Setelah teman saya melihat barangnya dan mengecek konektivitasnya, lalu teman saya menego dan kami berdua berhasil mencapai kesepakatan di angka Rp 170.000. Sehingga sampai minggu ke 3, saya memiliki uang Rp160.000 + Rp 30.000 (sisa minggu ke 2) = Rp 190.000.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar