Minggu, 09 April 2017

Kupon Belajar

Berawal dari kertas putih


Jadi sewaktu kuliah kewirausahaan di tanggal 3 april, ibu Fiona menunjukan atau mempresentasikan tentang seorang laki-laki yang bisa mendapatkan rumah dari sebuah “Paper Clip Merah”. Sebagai project akhir uas akhirnya kami ditugaskan juga untuk mengikuti jejak laki-laki tersebut tetapi menggunakan selembar kertas “HVS”. Untungnya kami tidak diharuskan untuk juga mendapatkan rumah dari kertas HVS tersebut tetapi cukup dalam bentuk uang dan non uang. Ide pertama kali yang muncul dikepala saya itu tidak ada. Bisa saja dari hvs mendapatkan uang yaitu dengan cara dijual tetapi paling tinggi juga mendapat sekitar 200 perak atau 500 perak setelah maksa temen buat beli. Saya ingat kalau biasanya sebelum ujian ada belajar bareng dan biasanya saya ngajarin temen temen maka kepikiran ide kertas HVS tadi dijadiin kupon belajar aja. Akhirnya saya bertanya kepada teman teman apakah mereka mau diajarin tetapi bayar sedikit dan ada yang menjawab mau dan ada yang marah-marah. Pada akhirnya kupon tetap saya buat karena yang mau lebih banyak dari pada yang marah-marah. Untuk langkah pertama saya hanya membuat kupon nya saja dan nanti akan dibagikan pada langkah kedua.





Teddy Gunawan (2015320054)

Tahap 2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar